Group yang membahas berbgai Topik menarik untuk dibahas

Friday, 23 January 2015

NARUTO: Path Of Ninja

Siapa yang tidak tahu serial manga dan anime naruto. Sejak masa kecil, manga ini sudah menemani saya hingga bertumbuh kembang sampai sekarang. Ceritanya yang keren karena berbasis kartun action yang penuh pertarungan dan problema kehidupan khas ninja menjadi ciri khas Naruto.
Namun sayang beberapa waktu lalu Mashasi Kishimoto sang pengarang menamatkan serial naruto. Singkat ceritanya Dunia shinobi sedang mengalami perang besar ninja dimana dalam perang tersebut Pihak Aliansi Shinobi harus berhadapan dengan Akatsuki.

Masalah demi masalah dalam perang mampu diatasi Naruto dkk dan akhirnya musuh sesungguhnya pun muncul. Yaitu Kaguya. Orang pertama yang memiliki chakra. Dengan bekerja sama, Naruto dan Sasuke serta dengan bantuan Sakura, Khakasi, dan Obito mereka berhasil memenangkan perang. Namun sayangnya Obito tidak bisa diselamatkan.

Setelah memenangkan perang, Ambisi sasuke ingin membunuh seluruh kage dan menyingkirkan biju, serta menjadi kage dari seluruh dunia. Merasa berseberangan pendapat dengan sasuke, Naruto akhirnya berhadapan dengan Naruto. Serangan demi serangan di lancarkan Sasuke kepada Naruto. Namun naruto bersama tekadnya terus bangkit dan membalas sasuke,

Hingga di serangan akhir naruto dan sasuke berbenturan dan mengakibatkan keduanya cedera parah. Saat itu sasuke sadar bahwa dia hanya iri melihat Naruto yang lebih kuat darinya. Sasuke pun mengaku kalah kepada Naruto. TAMAT.

Eits. belum berhenti sampai disitu. Tamatnya Naruto masih membuahkan berbagai pertanyaan di kepala saya. Berikut daftarnya?



1. Apakah Orochimaru sudah tobat? bukankah ia mengincar sasuke?

2. Diatas desa konoha, mengapa ada kota metropolis? -_-

3. Siapa istri kakashi? Bukankah Ayame si gadis iklan di gadang-gadang menjadi istri kakashi? 

4. Bagaimana wajah kakashi tanpa penutup wajah?


5. Kenapa sasuke mengembara?


6. Kalau shikamaru menikah dengan Temari, Bagaimana shiho?


7. Kemana semua biju setelah perang usai?


Sudah itu saja pertanyaannanya. Yang bisa jawab, tulis di kolom komentar yah.. :*

Oiya. Saya sangat sedih dan tidak puas karena tamatnya naruto masih menyisakan banyak misteri. Namun dalam kacamata saya jika kita melihat endingnya, Masashi itu seperti stuck bagaimana untuk meneruskan kisah naruto. 

Karena itu endingnya adalah sasuke mengaku kalah pada naruto, Bagi sebagian orang terlihat bahwa masashi mengaku kalah kepada kompetitornya. Yaitu EIICHIRO ODA atau yang kita kenal sebagai pengarang One Piece. Karena itu Masashi sebagai Sasuke mengaku kalah kepada Eiichiro Oda sebagai Naruto. Namun terlepas dari semua itu. 

Naruto adalah salah satu cerita penting yang mengisi kehidupan saya. Saya tumbuh dan berkembang bersama Naruto, One Piece, Doraemon, Spongebob, Avatar, Digimon, Pokemon, dan masih banyak lagi.
Lihat ada simbol konoha di cover onepiece dan ada simbol strawhat pirate di dahi patung naruto tanda kekalahan Naruto akan One Piece.

0 comments:

Post a Comment

Tinggalkan jejak anda dengan berkomentar sebagai apresiasi kepada penulis. :)